Segini Harga Honda ADV 150 Jawa Tengah, Ada 6 Warna!

0
Emblem Honda ADV 150
Harga Honda ADV 150 Jawa Tengah

BMSPEED7.COM – Harga Honda ADV 150 Jawa Tengah untuk tipe ABS dan CBS akhirnya berhasil saya dapat dari pak Sudiyanto, Wing Sales People 54 Motor Pekalongan. Wah tentu ini kabar baik bagi teman-teman di Jateng yang kemarin penasaran dengan harga Honda ADV 150 Jateng setelah PT Astra Honda Motor (AHM) resmi merilis untuk pasar Indonesia di Tangerang (19/7/2019).

Harga Honda ADV 150 Jawa Tengah

  • Harga Motor Honda ADV 150 CBS 34.340.000
  • Harga Motor Honda ADV 150 ABS 37.340.000

Seperti biasanya, rilisnya harga Honda ADV 150 di Jawa Tengah ini masuk dalam wilayah pemasaran Astra Motor Jateng selaku Main Dealer motor Honda di Jateng yang meliputi 22 kota dan Kabupaten yang terbagi atas 4 eks-karesidenan di Jawa Tengah, yaitu :

  • Plat H : Semarang, Weleri, Kendal, Demak, Salatiga, Ambarawa.
  • Plat AD : Solo, Boyolali, Sukoharjo, Klaten, Sragen, Karanganyar, Wonogiri.
  • Plat K : Pati, Kudus, Jepara, Rembang, Purwodadi, Blora.
  • Plat G : Pekalogan, Batang, Pemalang, Tegal, Brebes.

Wah baik tipe CBS dan ABS selisih harganya tidak sampai Rp 1 juta jika dibandingkan harga Honda ADV 150 OTR Jakarta. Mantap nih!

Galeri Foto Honda ADV 2019
Honda ADV 150 Tipe ABS dan CBS

Pesan Honda ADV 150 Sekarang Juga!

Yaps, bagi teman teman yang berniat meminang motor matic 150cc terADVance tersebut bisa langsung memesan di Dealer Honda terdekat di wiayah Jateng. Karena berdasarkan pantauan saya, Honda ADV 150 sudah didistribusikan dari pabrik ke gudang yang selanjutnya akan bagi ke sejumplah Dealer.

Oia, jika teman teman segera memesan maka peluang motor dikirim dari dealer lebih cepat. Ini motor berpotensi laris manis melihat respon konsumen di sosial media sangat bagus, apalagi setelah tahu harga resminya yang ternyata lebih murah dari perkiraan sebelumnya, mereka tidak sabar ingin segera meminangnya. 😀

Spesifikasi Honda ADV 150

  • DIMENSI & BERAT
Panjang x lebar x tinggi 1.950 x 763 x 1.153 mm
Tinggi tempat duduk 795 mm
Jarak sumbu roda 1.324 mm
Jarak terendah ke tanah 165 mm
Curb weight 132 kg ( Tipe CBS ), 133 kg ( Tipe CBS – ISS )
  • RANGKA & KAKI KAKI
Tipe rangka Double Cradle
Tipe suspensi depan Telescopic
Tipe suspensi belakang Twin Subtank Rear Suspension
Ukuran ban depan 110/80 – 14 M/C Tubeless
Ukuran ban belakang 130/70 – 13 M/C Tubeless
Rem depan Hydraulic Disc
Rem belakang Hydraulic Disc
Sistem pengereman Triple Pot Hydraulic, CBS ( untuk tipe CBS ), Anti – Lock Braking System (untuk tipe ABS)
  • KAPASITAS
kapasitas bagasi 28 Liter
Kapasitas tangki bahan bakar 8 Liter
Kapasitas minyak pelumas 0,8 Liter ( Penggantian Periodik )
  • MESIN
Tipe mesin 4 Langkah, SOHC 2 klep, eSP, Idling Stop System
Sistem suplai bahan bakar PGM – FI ( Programmed Fuel Injection )
Diameter x langkah 57,3 x 57,9 mm
Tipe tranmisi Otomatis, V-Matic
Rasio kompresi 10,6 : 1
Daya maksimum 10,7 kW ( 14,5 PS ) / 8.500 RPM
Torsi maksimum 13,8 Nm ( 1,34 kgf.m ) / 6.500 RPM
Tipe starter Elektrik
Tipe kopling Automatic Centrifugal Clutch Dry Type
  • KELISTRIKAN
Sistem penerangan Full LED
Tipe baterai atau aki MF 12 V – 5 Ah
Sistem pengapian Full Transisterized
Tipe busi NGK MR8K-9

Nah itu dia teman teman harga Honda ADV 150 Jawa Tengah. Semoga berguna. Artikel seputar fitur, pilihan warna, aksesoris dan galeri foto ADV 2019 bisa dibaca via link dibawah ini. | Mas Muslim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here