Honda CB500F 2020 Tampil Makin Menarik, Segini Harganya !

0
Warna Baru Honda CB500F 2020
Warna Baru Honda CB500F 2020 Silver Black

Honda CB500F 2020 resmi rilis di Brazil teman-teman. Tidak ada yang berbeda dari versi lama selain kehadiran warna baru yang lebih fresh. Ya, inilah salah satu upaya pabrikan dalam menarik minat konsumen membeli motor baru yang dalam hal ini adalah Honda New CB500F.

Honda CB500F merupakan motor naked dari CBR500R. Di Dunia, ini motor berstatus global product. Tak heran jika ini motor hadir di berbagai negara dan dengan model yang sama.

Namun terkadang dibedakan dari pilihan warna yang ditawarkan kepada konsumen. Ya seperti warna baru Honda CB500F yang dirilis di Brazil misalnya.

Honda motor Eropa, Amerika dan Asia (termasuk didalamnya Indonesia) hingga artikel ini naik masih masih memasarkan Honda CB500F versi 2019 dengan warna seperti dibawah ini.

Honda CB500F 2019 Matte Black
Honda CB500F 2019 Matte Black

Coba teman-teman bandingkan dengan warna CB500F 2020 di bawah ini, keren mana nih?

Honda CB500F 2020 Silver Black
Honda CB500F 2020 Silver Black
Honda CB500F 2020 Orange
Honda CB500F 2020 Orange
Honda CB500F 2020 Red Black
Honda CB500F 2020 Red Black

Tidak ada yang berbeda dari dari sektor spesifikasi maupun fitur, ini motor masih seperti versi 2019. Hanya memang dibedakan dari pilihan warnanya saja.

Terakhir soal harga CB500F 2020, Honda Brazil memasarkannya dengan banderol R$ 26.900 atau jika dikonversi ke Rupiah per artikel ini naik setara Rp 92 jutaan. FYI aja nih, saat ini PT AHM menjual CB500F di angka Rp. 153.200.000 OTR Jakarta. Tertarik, datang ke dealer Honda Big Bike terdekat! | Mas Muslim

Gallery

Spesifikasi Honda CB500F

  • DIMENSIONS
Dimension 2,081 x 792 x 1,056 mm
Fuel Tank Capacity 17,1 L
Ground Clearance 144 mm
Curb Weight 189 kg
Seat Height 789 mm
Wheel Base 1.409 mm
  • FRAME
Frame Type Diamond, Steel
Front Tires 120/70ZR17M/C (58W)
Rear Tires 160/60ZR17M/C (69W)
Front Brake Hydraulic, Single 320 mm Wavy Disc with Two Piston Calipers
Rear Brake Hydraulic, Single 240 mm Wavy Disc with Single Piston Caliper
Brake System ABS 2 Channel
Front Suspension Showa, 41 mm Telescopic Fork, Adjustable
Rear Suspension Swing Arm, Adjustable Showa Monoshock with Prolink
  • ENGINE
Engine Type Liquid-Cooled, 4-Stroke, DOHC Parallel Twin Cylinder
Displacement 471,03 cc
Fuel Supply System PGM-FI (Programmed Fuel Injection System)
Bore × Stroke 67 x 66.8 mm
Compression Ratio 10.7 : 1
Max. Power 37 kW/8,500 rpm
Max. Torque 44.6 Nm/6,500 rpm
Transmission Constant mesh, 6 Speed
Starting System Electric
Clutch System Wet, Multiple with Coil Spring
Oil Capacity 2,5 L (Periodic Exchange)
  • ELECTRICAL
Ignition Type Full Transisterized, Battery
Spark Plug Type NGK CPR8EA-9
Front Headlight Hi 12 W x 1 (LED)
Rear Headlight Low 4,8 W x 1 (LED)

(Baca Juga : Honda Segarkan Tampilan CBR150R, Harganya Nyaris 40 Juta !)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here