BeritaMotor.Net – Sebanyak 950 konsumen Honda menjadi bagian dari kesuksesan program Mudik Balik Bareng Honda (MBBH) yang ke-16. Pada hari Sabtu, 7 April 2024 pukul 16:00 rombongan pemudik dari Jakarta tersebut tiba di Museum Ranggawarsita, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Terhitung cepat sampai di Semarang, sebab dari Jakarta itu jam 07:00. Memang masih terkena macet, ya wajar namanya mudik, tapi tidak terlalu parah….bus yang berjumplah 21 unit yang mengantarkan 950 konsumen Honda semuanya sampai di lokasi sebelum maghrib tiba.
Pun dengan rentetan acara Mudik Balik Bareng Honda di Semarang yang juga berlangsung cepat, karena setibanya pemudik di lokasi langsung disambut oleh penampilan band, lanjut pembukaan seremoni lewat tarian khas daerah, sambutan oleh pejabat AHM dan terakhir pengundian dooprize dengan hadiah utama 1 unit Honda Genio. Rangkaian acara kelar jam di jam 17:20.
Sehingga para pemudik yang berpuasa dapat mengantri makanan yang telah disediakan panitia untuk santap berbuka. Mereka dapat memilih berbagai varian makanan yang rasanya enak-enak, kebetulan saya nyobain soalnya hehe.
Customer Care Manager Astra Motor Jateng Erie Kurnia menyambut datangnya para pemudik dari Jakarta dengan hangat, beliau menyampaikan bahwa sejumplah fasilitas MBBH Semarang di Museum Ranggawarsita sudah disiapkan untuk membuat mereka nyaman, seperti ruangan ber-AC, toilet bersih, ruang ibadah, charging area, mini booth makanan minuman khas Semarang, hingga band lokal telah dihadirkan untuk meramaikan MBBH Semarang.
“Para pemudik bisa bersantai dan mempersiapkan diri di area Museum Ranggawarsita sebelum meneruskan kembali ke kampung halaman masing – masing di area Jawa Tengah. Penting untuk memperhatikan stamina dan badan tetap fit agar mudik berjalan bisa aman dan nyaman sampai rumah,” ucap Erie.
Oh iya, sehari sebelumnya atau 6 April 2024 sebanyak 10 truk yang mengangkut 417 telah tiba di lokasi finish. Motor yang dikirim aman karena sudah melalui pengecekan ketat seperti screening untuk memperlihatkan kondisi motor, BBM semuanya dikuras dan untuk helm dimasukan dalam tas.
Semua fasilitas yang diberikan oleh AHM dan main dealer Astra Motor Semarang tersebut untuk memberikan rasa aman dan nyaman di perjalanan sebagai mana tagline yang diusung AHM yaitu ‘Mudik Aman Honda-ku Aman’.
Terakhir, selepas konsumen merayakan IdulFitri 1445 Hijriyah di kampung halaman, AHM menfasilitasi 22 bus untuk 800 pemudik yang akan kembali ke Jakarta dan 10 truk untuk mengangkut 400 sepeda motor pemudik pada 14 April 2024 melalui program Balik Bareng Honda (BBH) 2024, dengan titik keberangkatan Astra Motor Yogyakarta dan Astra Motor Jawa Tengah dengan tujuan kota Jakarta.

