All New Honda CBR150R K45G Sabet Motor Terbaik Versi FORWOT… Berbanding Lurus Nih Sama Penjualan!!

0
All-New-Honda-CBR150R-2016
AHM mengadeng pebalap MotoGp,Dani Pedrosa Dan Mark Marquez Launching All New Honda CBR150R 2016 K45G di Sentul Bogor,Jawa Barat

BMspeed7.Com – Sobat sekalian…All New Honda CBR150R K45G  menyabet motor terbaik versi FORWOT ( Forum Wartawan Otomotif Indonesia). FORWOT Motorcycle of the Year digelar setiap satu tahun sekali dan ditahun 2016 ini ialah penyelengaraan ke-7. Honda New CBR150R menjadi jawara dari 4 Finalis lainya yakni Honda BeAT,Kawasaki D’Trackter, Suzuki Satria F150 Fi dan Yamaha Xabre 150.

 Ahmad Muhibbuddin, Deputy of Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM) menerima penghargaan dari pak Indra selaku ketua FORWOT
Ahmad Muhibbuddin, Deputy of Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM) menerima penghargaan dari Indra Prabowo selaku ketua FORWOT

 

Baca Juga : https://bmspeed7.com/2016/02/14/ahm-rilis-all-new-honda-cbr150r-2016-k45g-berikut-harga-spesifikasi-dan-pilihan-warnanya/

FORWOT Motorcycle of the year sejatinya ialah apresiasi yang diberikan FORWOT kepada agen pemegang merek (APM) yang telah berupaya memberikan produk terbaik mereka pada konsumen.

“Kita harapkan penghargaan ini tetap akan berlangsung agar menjadi referensi bagi konsumen Indonesia dalam memilih motor yang menunjang aktifitasnya,” kata Iman
di Jakarta, Jumat (4/11/2016).

Pemilihan Motor Terbaik oleh FORWOT melalui serangkaian penjurian oleh  25 wartawan profesional yang bergelut di bidang otomotif dimana aspek yang dinilai dari berbagai sisi yang memprsentasikan keinginan konsumen mulai dari desain,teknologi, harga, fitur penunjang pada kendaraan,performa,kenyamanaan hingga aspek bisnisnya.

Dalam catatan FORWOT sedikitnya ada 14 motor model terbaru yang diluncurkan selama periode setahun (September 2015 hingga Agustus 2016) yang telah terjaring, kemudian dilakukan  Tahap pertama, penjurian menghasilkan lima finalis sepeda motor terbaik yaitu: Honda BeAT, Honda CBR150R, Kawasaki D-Tracker X, Suzuki Satria F150, dan Yamaha Xabre.

Hasil penjurian final menobatkan Honda CBR150R sebagai FORWOT Motorcycle of the Year 2016 (FMY 2016) dengan perolehan nilai 149, kedua disabet oleh Honda BeAT dengan nilai 136,disusul Yamaha Xabre 134, Suzuki Satria F150 116, dan terakhir Kawasaki D-Tracker X 116.

New-CBR150R-SE-Repsol
All New Honda CBR150R SE Warna Repsol

Last,Honda CBR150 K45G merupakan motor sport fairing 150cc yang dirilis awal 2016 tepanya Februari 2016 lalu. Motor ini tiap bulanya sukses mendulang angka penjualan yang memberikan kontribusi market share. AHM. Generasi terbaru ini sontak menjungkalkan penjualan Yamaha R15 sob,bahkan dibulan September 2016 menurut data yang dirilis AISI  Yamaha R15 hanya terjual 2 ribuan saja.. Beda dengan CBR150R yang laku 8 ribuan.

Ini bukti konsumen kita cerdas memilih motor yang memperhatikan dari segi kenyamanan berkendara,fitur,teknologi serta harga yang kompetitif. Saya setuju dengan statement Pak Ahmad Muhibbuddin selaku Deputy of Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM) menyatakan bahwa gelar motor terbaik dapat menjadi referensi bagi konsumen untuk memilih motor.

Kiranya itu saja informasi yang bisa saya share ke sobat semua,semoga berguna. Terima kasih sudah baca dan berbagi artikel ini keteman teman. Salam safety riding sob!!

Like Halaman Facebook BMspeed7.com Bro….untuk mendapatkan informasi terbaru…Thanks ya yang sudah kasih jempol atas… 😀

https://www.facebook.com/BMSPEED7/likes/

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here