BMSPEED7.COM – Honda ADV 150 akhirnya resmi dirilis di Jawa Tengah lewat Main Dealer Astra Motor Jateng di di The Park Mall Solo Baru,(28-29/09). Perilisan tersebut merupakan rangkaian regional public launching Honda ADV 150 setelah dibulan Juli lalu resmi dirilis oleh PT Astra Honda Motor (AHM) selaku agen tunggal pemegang merek (ATPM) sepeda motor Honda di Tanah Air.
Harga Honda ADV 150 Jawa Tengah
Motor matic dengan segmentasi urban explorer tersebut dipasarkan Astra Motor Jateng sebesar Rp 34,5 juta untuk tipe CBS dan Rp 37,5 juta untuk tipe ABS. Honda ADV 150 ditawarkan dengan 6 pilihan warna yang terbagi atas tipe CBS dan ABS. Sekedar informasi, di Jateng warna Advance Red adalah varian warna terfavorit tipe ABS dan Tough Matte Black untuk tipe CBS.
(Baca : 6 Warna Honda ADV 150 2019 Tipe ABS dan CBS, Harga Terjangkau)
Marketing Manager Astra Motor Jateng,Budi Hartanto,mengatakan, masyarakat Jawa Tengah cukup antusias dalam menerima kehadiran Honda ADV 150 ini. Motor matic dengan dengan kemampuan daya jelajah dan durabilitas tinggi dalam menghadapi berbagai kondisi jalan cocok untuk pengendara di Jawa Tengah yang kontur dan kondisi jalanannya beragam.
“Dalam momen spesial ini, kami menghadirkan Honda ADV 150 langsung yang dapat dilihat dan dicoba oleh masyarakat Solo dan sekitarnya. Khusus untuk pembelian Honda ADV 150 sampai di bulan September, terutama saat launching ini, kami berikan program khusus yaitu direct gift berupa hand guard dan leg deflector untuk menunjang sensasi berkendara,” ujar Budi
Honda ADV 150 hadir dengan membawa karakter yang kuat mewarisi Honda X-ADV 750 dan juga Manly alias cowok banget. Ada rasa kebanggaan dan percaya diri bagi cowo seperti saya ketika mengendarai Honda ADV 150.
Motor matic dengan tagline ”Discover New Excitement” itu dibekali mesin 150cc PGM-Fi, SOHC 2 klep,bependingin cairan (radiator) dan tentunya mempunyai transmisi matic CVT. Mesin dengan tarikan halus tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 10,7 kW ( 14,5 PS ) / 8.500 RPM dan torsi maksimal 13,8 Nm ( 1,34 kgf.m ) / 6.500 RPM.
Kemudian jika berbicara fitur, Honda ADV 150 tergolong lengkap lho, dimulai dari lampu full LED, panel meter full digital dengan informasi yang lengkap, windshield bisa disetting 2 tingkat, keyless ignition system, DC Outlet,lampu hazard,Idling Stop System, shock tabung, wavy disc brake, rem opsi ABS dan CBS, ban tubeless dual purpose dan bagasi yang luas yakni berkapasitas 28 liter.
Tembus 700 Unit per Bulan
Last, penjualan Honda ADV 150 terbilang cukup bagus di Jawa Tengah, untuk saat ini penjualan Honda ADV 150 rata-rata dalam sebulan sudah mencapai 700 unit dari target perbulan 1000 unit. Tentu bukanlah angka yang kecil untuk pasar motor matic segmentend. Teman teman tertarik meminang Honda ADV 150? monggo segera ke dealer Honda terdekat untuk melakukan pembelian, karena motor tersebut sudah didistribusikan ke dealer dan kemungkinan banyak yang ready stock. | Mas Muslim