All New Yamaha R25 Pakai Mesin 3 Silinder Crossplane Crankshaft, Wow!

5
Rekayasa Komputer Calon All New Yamaha R25

BMSPEED7.COM – Masbro sekalian,cukup mengejutkan ketika membaca blog wak haji TMCblog ketika mempublish informasi mengenai All New Yamaha R25 yang disinyalir akan mengendong mesin 3 silinder Crossplane Crankshaft guna bertempur dengan All New Honda CBR250RR Twin Cylinder dan  All New Kawasaki Ninja 4 silinder yang juga sedang dipersiapkan Kawasaki Motor Indonesia (KMI) sebagai proyek jangka panjang.

All New Yamaha R25 Mesin 3 Silinder Crossplane Crankshaft

Yamaha Mt-09 pakai Mesin 3 silinder Crossplane Crankshaft

Sama seperti Ninja 4 silinder,Yamaha New R25 dengan mesin 250cc 3 silinder Crossplane Crankshaft bukan dihadirkan dalam waktu dekat,melainkan ini proyek jangka panjang….Ingat ini adalah Yamaha Indonesia yang saat ini dipercaya dalam meracik motor motor premium….tak heran Yamaha dipercaya membuat mesin moge.

Perlu kalian ketahui,Yamaha global sudah pernah bikin motor dengan konfigurasi 3 silinder Crossplane Crankshaft misalnya saja Yamaha MT-09,dengan demikian tinggal dikembangkan saja untuk motor dengan kapasitas mesin (cc)  dibawahnya semisal 250cc pada Yamaha R25 ini masbro…

Konon Yamaha memilih mesin R25 3 silinder Crossplane Crankshaft lantaran memiliki torsi yang padat setiap bukaan gas…lalu untuk powernya juga tergolong maknyus dimana putaran bawah dan menengah lebih diprioritaskan,sehingga cocok nih untuk stop and go dijalan.

All-New-yamaha-r25-2017
Render All NewYamaha R25 Ala Julak Sendie Design

Last,Yamaha saat ini terkenal sebagai pabrikan yang menyuguhkan produk dalam berbagai varian,misalnya saja Yamaha Nmax dengan 2 tipe,Aerox dijual dengan 3 type,lalu All New Yamaha Vixion juga dijual dengan 2 type dengan mesin berbeda yakni 150cc dan 150cc. Artinya boleh lah ya jika Yamaha juga menghadirkan All New Yamaha R25 dalam 2 varian,satu varian standart (baca : versi pahe) dan satunya flagship yakni R25 bermesin 250cc 3 silinder Crossplane Crankshaft. Ngeri ngeri sedap bro Yamaha ini : D  Ok,sekian dulu ya informasinya,semoga bermanfaat (Mas Muslim)

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :

 

5 COMMENTS

  1. Kalau 3 silinder untuk kelas 250cc kelihatannya terlalu berlebihan. Saran saya sih kenapa gak tetep 2 silinder tapi dibikin Crossplane, pabrikan yamaha sendiri juga sudah pernah membuatnya yakni di motor MT-07/FZ-07 dan suaranya menggelegar layaknya mesin dengan konfigurasi V dan L.
    Seperti itu saja sudah bagus dan cukup.
    Terima kasih

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here