bmspeed7.com – Berbicara Yamaha QBIX 125, hingga saat ini memang belum masuk Indonesia, lantas kapan? belum ada infonya teman-teman. So, lagi lagi wait and see aja hehe. Nah, skutik yang juga disebut CUBIC ini belum lama ini hadir 6 warna baru yang lebih fresh.
6 warna baru Yamaha QBIX 2020 di Thailand tersebut terbagi atas 3 tipe yakni standar, S version dan ABS version. Tidak ada perbedaan soal spesifikasi dibanding QBIX 2019, yang berbeda hanya pada fitur dan pilihan warna saja seperti terlampir di bawah ini.
Warna QBIX 2020
Yamaha QBIX tersedia warna apa aja? berbicara pilihan warna, dari awal rilis di 2017 lalu, warna-warna yang ditawarkan selalu nyentrik. Mungkin biar makin beda kali ya, soalnya dia memang punya ciri khas tersendiri yakni, bodynya kotak-kotak. Nah untuk menguatkan ciri khas tersebut maka dipilihlah warna yang kontras.
Teman teman suka warna yang mana nih? tulis di kolom komentara ya.
- Warna Yamaha Qbix 2020 Standar (STD)
- Warna Yamaha Qbix 2020 S Verion
- Warna Yamaha Qbix 2020 ABS Version
Harga Yamaha QBIX
Berapa Harga Yamaha QBIX di Thailand? harganya sendiri mulai 54.400 Baht atau setara Rp 24 jutaan untuk tipe termurahnya, dan tipe termahal berada di angka 68.000 Baht atau setara Rp 30 jutaan.
- Harga Yamaha QBIX STD 54.400 Baht
- Harga Yamaha QBIX S 56.900 Baht
- Harga Yamaha QBIX ABS 68.000 Baht
Spesifikasi Yamaha QBIX
Seperti apa spesifikasi Yamaha QBIX? dia dibekali mesin 125cc, SOHC 2 katup, berpendingin udara (air cooled) dan tentunya transmisi otomatis (matic). Lebih detail mengenai speknya, teman-teman bisa lihat pada tabel di bawah ini.
- DIMENSI
Panjang x lebar x tinggi | BM9B (QBIX) 1.860 x 715 x 1.115 mmBM9C (QBIX S) dan BM9D (QBIX ABS) 1.860 x 740 x 1.115 mm |
Tinggi tempat duduk | 775 mm |
Jarak sumbu roda | 1.280 mm |
Jarak terendah ke tanah | 135 mm |
Curb weight | BM98 (QBIX) 103 kg,BM99 (QBIX S) 106 kg dan BM9A (QBIX ABS) 108 kg |
- RANGKA
Tipe rangka | Tulang punggung |
Tipe suspensi depan | Teleskopik |
Tipe suspensi belakang | Lengan Ayun dengan Peredam Kejut Tunggal |
Ukuran ban depan | BM9B (QBIX) 100 / 90-12 59J,BM9C (QBIX S) dan BM9D (QBIX ABS) 130 / 70-12 56L |
Ukuran ban belakang | BM9B (QBIX) 110 / 90-12 64L,BM9C (QBIX S) dan BM9D (QBIX ABS) 140 / 70-12 60L |
Rem depan | Cakram Hidrolik dengan Piston Tunggal |
Rem belakang | Tromol |
Sistem pengereman | Antilock Brake System (ABS) dan Non ABS |
- MESIN
Tipe mesin | 4 Langkah, SOHC 2 Katup |
Volume langkah | 125cc |
Sistem suplai bahan bakar | Fuel Injection (FI) |
Diameter x langkah | 52,4 x 57,9 mm |
Tipe tranmisi | Otomatis, V-Matic |
Rasio kompresi | 9.5: 1 |
Daya maksimum | – |
Torsi maksimum | – |
Tipe starter | Elektrik dan Kick Starter |
Tipe kopling | Otomatis, Sentrifugal, Tipe Kering |
- KAPASITAS
Kapasitas tangki bahan bakar | 4.2 Liter |
Kapasitas minyak pelumas | 0.8 Liter |
- KELISTRIKAN
Sistem Penerangan | Headlight (LED), Sein (Bohlam), Stoplamp and Tail Light (LED) |
Tipe baterai atau aki | 12 V, 5,0 Ah / YTZ6V (MF) untuk tipe STD/S dan 12 V, 6.0 Ah / YTZ7V (MF) untuk tipe ABS |
Sistem pengapian | Full Transisterized, Baterai |
tipe busi | NGK / CR6HSA |
Fitur Yamaha QBIX
- Lampu depan LED (LED Headlight)
- Lampu belakang LED (LED Tail light)
- Speedometer full digital
- SSS (Stops Start System)
- Kapasitas bagasi 22,5 L
- Rem cakram pada roda depan
- *Rem depan sudah berteknologi ABS (Antilock Brake System)
- *Keyless Ignition System
- Mesin 125cc With Bluecore, selain terkenal performanya juga konsumsi BBM irit
- Ban tubeless dengan profil gambot
- Dan lain sebagainya.
Ada yang pengen gak Yamaha Indonesia jual Yamaha QBIX 125? menarik banget menurut saya sih. Cocok buat biker yang pengen tampil unik dan nyentrik! Semoga bermanfaat. | Mas Muslim » IG @bmspeed7
Baca Juga : 6 Warna Baru Yamaha Aerox 2020 Thailand, Tampil Ngejreng !