5 Perbedaan Mesin Honda CRF150L 2018, Verza dan Mega Pro!

5
Beda Mesin CRF150L,Verza dan Mega Pro.

BMspeed7.com – Hai pemirsa,Honda CRF150L memang sudah dirilis resmi di Indonesia oleh PT.Astra Honda Motor (AHM) dengan harga Rp 31,8 juta OTR Jakarta. Nah,dengan harga segitu ternyata  tidak sedikit orang yang mengatakan kalau harganya mahal mengingat dia menggunakan basis mesin yang sama dengan Honda Verza dan Megapro yang dikenal sebagai motor sport murah.

(Baca Juga :Ini Dia Perbedaan Mesin Suzuki GSX-R/S 150 Dan Satria F150 Injeksi 2016 )

Ok,memang benar Honda CRF150L 2018 menggunakan mesin 150cc dengan Bore X Stroke 57,3 x 57,8 mm.  berpendingin alam udara transmisi 5 percepatan yang juga diterapkan Honda pada mesin Verza 150 dan Mega Pro Fi!

Tapi meski begitu,nyatanya secara detail berbeda loh.. Loh mosok sih? Ya ialah wong Honda CRF150L terlahir sebagai motor trail pasti lebih mengutamakan torsi pemirsa.

Nih Buktinya….

  • Honda CRF150L 2018

Daya Maksimum : 9,51 kW(12,91 PS)/8.000 rpm
Torsi Maksimum : 12,43 Nm (1,27 kgf.m)/6.500 rpm
  • Honda Verza 150

Daya Maksimum : 9,72kW (13,2 PS) / 8.500 rpm
Torsi Maksimum : 12,7 Nm (1,29 kgf.m) / 6.000 rpm
  • Honda Mega Pro Fi

Daya Maksimum : 9,8kW (13,3 PS) / 8.500 rpm
Torsi Maksimum : 12,3 Nm (1,25 kgf.m) / 6.500 rpm

(Baca Juga :Harga dan Spesifikasi Kawasaki KLX150BF Extreme 2017 )

Perbedaan Mesin CRF150L Vs Verza dan Mega Pro

Ada lagi beda mesin CRF150 sama Verza dan Megapro?

Sebagaimana informasi yang dilansir Otomotifnet,perbedaan detail dimulai dari Piston pemirsa

“Didesain untuk punya durability yang lebih baik, karena gas akan sering dibetot, tapi bobotnya sama,” ujar Sarwono Eddy, Technical Service Division PT Astra Honda Motor

Kemudian perbedaan kedua pada Sistem Injeksi (PGM-Fi),karena untuk CRF150L ini dipake dimedan berat jadi ini bertujan agar performa di segala cuaca dan ketinggian tetap optimal. Di throttle body Honda CRF150L 2018 terdapat 3 sensor yang tidak dipunyai Honda Verza dan Mega Pro antara lain :

  • Sensor IAT (intake air temperature) guna suhu udara masuk
  • Sensor MAP (manifold absolute pressure) sensor ini bertugas untuk membaca tekanan udara dan ada pula
  • Sensor IACV (idle air control valve) sebuah sensor yang bertugas  mengatur stasioner

Perbedaan Ketiga Kem,seperti yang sudah saya ceritakan diawal bahwa CRF150L ini mempunyai torsi yang lebih besar dibanding Honda Verza dan Mega Pro. Nah,ternyata Kem-nya berbeda

“Durasi dan overlap beda, didesain agar punya torsi lebih besar di putaran bawah sampai menengah,” lanjut Eddy.

Perbedaan keempat ada di Sensor kecepatan aka Speed Sensor pemirsa,di Honda CRF150L ternyata sensor kecepata nempel di crankcase bagian belakang membaca putaran counter shaft,berbeda dengan Verza dan Mega Pro yang masih menggunakan kabel spidometer diroda bagian depan.

Perbedaan Honda CRF150L Verza dan Megapro yang kelima adalah ada di Mapping ECU pemirsa,lah buktinya kendati Bore x stroke sama-sama 57,3 x 57,8 mm dan ukuran throttle body sama-sama 26 mm nyatanya power dan torsi berbeda pemirsa.

Kenapa Honda CRF150L Mahal?

Selain terdapat 5 poin perbedaan diatas,tentunya ada sektor lain yang membuat banderol adik CRF250L Rally ini menjadi mahal pemirsa apa aja sih

  • Suspensi depan upside down
  • Rim velg aluminium yang terkenal ringan namun tetap kokoh melibas meda terjal
  • Sensor di Sistem injeksi PGM-Fi nya lebih banyak dari Verza dan Megapro
  • Biaya riset dan pengembangan aka RnD
Foto Studio Honda CRF150L 2018 Warna Merah

Itu tadi penjelasan mengenai perbedaan mesin Honda CRF150L,Verza dan Megapro,semoga berguna. Terima kasih sudah baca dan share artikel ini keteman teman.

(Terkait : Nih Harga Aksesoris Honda CRF150L 2018 Beserta Apparelnya!)

 

5 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here