BMspeed7.com – Harga dan Spesifikasi Honda CRF150L 2018 – Akhirnya setelah lama dinanti nantikan oleh konsumen,PT Astra Honda (AHM) secara resmi merilis All New Honda CRF150L 2018 bertempat di The Springs Club Summarecon, Serpong, Tangerang, Banten,9 November 2017.
Pabrikan pemimpin market share sepeda motor di Indonesia ini merilis Honda CRF150L 2018 dengan harga Rp 31,800.000 OTR Jakarta dengan warna warna Extreme Red . Entah ada berapa tipe aka varian (belum terima press release dari Honda nih 😀 )
“All New Honda CRF150L akan menghadirkan petualangan bagi pengendara setiap hari karena memberikan sensasi berkendara menyenangkan baik di jalanan penuh tantangan maupun di jalan raya. Model ini sangat tepat bagi para pengendara yang memiliki semangat tinggi mengambil tantangan dan berjiwa bebas. Penyematan mesin 150cc SOHC yang handal dan bertenaga, fitur terbaik dan desain global Honda CRF dengan styling baru yakni motocross sangat sesuai dengan kebutuhan di segmen yang saat ini sedang berkembang.”ujar Toshiyuki Inuma,President Director AHM.
Baca Juga :
- 5 Perbedaan Mesin Honda CRF150L 2018, Verza dan Mega Pro!
- Nih Harga Aksesoris Honda CRF150L 2018 Beserta Apparelnya!
Fitur Honda CRF150L 2018
Honda CRF250 Lokal dibekali fitur joss pemirsa yakni panel meter full digital yang didalamnya terdapat Tachometer,odometer,trip meter,kondisi bensin hingga pemakaian bensin rata-rata (average).
Kemudian motor ini dibekali suspensi upside down yang membuat nilai jual tersendiri,rem depan belakang sudah cakram wave aka piringan bergelombang. Dan pastinya karena motor trail dibekali pelek jari jari aluminium yang dikenal ringan namun tetap kokoh mengalau medan terjal.
khas Honda,untuk line up motor sport termasuk Honda CRF250L 2018 ini sudah menganut monoshock with prolink pemirsa,makin yahud dah!
Untuk lampu depan LED ternyata zonk pemirsa,karena didapat info untuk lampu depan masih bohlam halogen belum LED pun demikian dengan lampu belakang juga masih bohlam pemirsa.
Spesifikasi Honda CRF150L 2018
Klop dengan bocoran diawal pemirsa,dimana spesifikasi Honda CRF150L lokal mengusung basis mesin Honda Verza 150 yakni mesin 150cc,SOHC, pengabutan bahan bakar Injeksi PGM-Fi,berpendingin udara aka air cooled yang diklaim mempunyai tenaga sebesar 13,2 PS di putaran mesin 8.500 RPM plus mempunyai torsi
1,29 kgf.m @ 6.000 RPM yang tersalur ke roda belakang dengan transmisi/gearbox 5 speed.
Honda CRF150L 2018 dilengkapi front frok Upside down plus ditunjang dengan bekali kaki-kaki kekar. CRF150L mengsung roda berdiamter 21 inchidi depan dan roda belakang beruluran 18 inchi.
Mesin/Engine
Tipe Mesin | : 4-Langkah, SOHC, Satu Silinder |
---|---|
Tipe Pendinginan | : Pendingin Udara |
Sistem Suplai Bahan Bakar | : PGM-FI (Programmed Fuel Injection) |
Volume Langkah | : 149.15 cm3 |
Diameter X Langkah | : 57.3 x 57.8 mm |
Perbandingan Kompresi | : 9.5:1 |
Daya Maksimum | : 9,51 kW(12,91 PS)/8.000 rpm |
Torsi Maksimum | : 12,43 Nm(1,27 kgf.m)/6.500 rpm |
Tipe Transmisi | : 5-Speed |
Pola Pengoperan Gigi | : 1 – N – 2 – 3 – 4 – 5 |
Tipe Starter | : Pedal dan Elektrik |
Tipe Kopling | : Manual, Multiplate Wet Clutch |
Tipe Minyak Pelumas | : Basah |
Kapasitas Minyak Pelumas | : 1.0 Liter (Penggantian periodik) |
Dimensi
Panjang X Lebar X Tinggi | : 2.119 X 793 X 1.153 mm |
---|---|
Jarak Sumbu Roda | : 1.375 mm |
Jarak Terendah ke Tanah | : 285 mm |
Jarak Tempat Duduk | : 869 mm |
Berat Kosong | : 122 kg |
Kapasitas Tanki Bahan Bakar | : 7.2 L |
Rangka/Chasis
Tipe Rangka | : Semi Double Cradle |
---|---|
Jenis Velg | : Aluminium |
Ukuran Ban Depan | : 2.75 – 21 45P (Ban Dalam) |
Ukuran Ban Belakang | : 4.1 – 18 59P (Ban Dalam) |
Rem Depan | : Cakram Hidrolik (Wavy Disc, 240 mm) |
Rem Belakang | : Cakram Hidrolik (Wavy Disc, 220 mm) |
Tipe Suspensi Depan | : Inverted Telescopic Front Suspension (Diameter 37 mm & Stroke 225 mm) |
Tipe Suspensi Belakang | : Monosuspension with Pro-Link Suspension System (Axle Travel 207 mm) |
Kelistrikan
Sistem Pengapian | : Full Transisterized |
---|---|
Tipe Baterai/Aki | : MF Wet 12 V 5 Ah |
Tipe Busi | : NGK MR9C-9N atau ND U27EPR-N9 |
Last,dengan dirilisnya Honda CRF150L 2018 artinya Kawasaki KLX150 tidak melenggang sendirian,karena kini sudah ditemani Honda CRF150 yang juga berstatus lokal yang dirakit dipabrik Astra Honda Motor (AHM) Nah,seperti apa kiprahnya di penjualan nanti? Kita tunggu bersama sama di data AISI penjualan yang biasa dirilis tiap bulannya. Btw,adakah pemirsa disini yang sudah ngebet ngebawa Honda CRF150L ini ke garasi? Sabar pemirsa,baru dirilis hehe eh tapi jika berminat bisa sambangin dealer Honda terdekat dikota pemirsa untuk dilakukan pemesanan. Hehe Semoga berguna.
Baca Juga :
- AHM Rilis Honda CRF250 Rally, Nih Spesifikasi Dan Harganya
- 3 Warna Baru Kawasaki KLX150BF 2017 Special Edition
- Honda Supra GTR150 Bukan Lagi Motor Adventure, Tapi Motor Touring!
- All New Honda CBR250RR Warna Putih, Warna Baru CBR250RR 2018?
- Dibanderol Rp 30 Juta, Ini Kelebihan Velg Marchesini Honda CBR250RR
- Knalpot Akrapovic All New Honda CBR250RR, Ini Daftar Harganya